Menu

Pesan Habib Rizieq Shihab ke Prabowo: Audit Semua Utang, yang Ilegal Jebloskan Pelaku ke Penjara 

Zuratul 2 Sep 2024, 10:07
Pesan Habib Rizieq Shihab ke Prabowo: Audit Semua Utang, yang Ilegal Jebloskan Pelaku ke Penjara. (tangkapan layar @IslamicBrotherhoodTelevision)
Pesan Habib Rizieq Shihab ke Prabowo: Audit Semua Utang, yang Ilegal Jebloskan Pelaku ke Penjara. (tangkapan layar @IslamicBrotherhoodTelevision)

RIAU24.COM Habib Rizieq Shihab memberikan pesan ke pada Presiden Terpilih Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka. 

Pesan tersebut disampaikan HRS yang Riau24.com kutip lewat akun X @13lue_Oc3an__ pada 1 September 2024. 

Ketua Umum Organisaai Front Pembela Islam (FPI) itu memberi pesan kepada Prabowo jika nantik sudah di lantik di Oktober 2024. 

Habib lewat akun Channel @IslamicBrotherhoodTelevision menyarankan untuk dilakukannya audit seluruh utang negara baik yang legal atau ilegal. 

"Saran saya, InsyaAllah nantik 20 Oktober, jika Bapak Prabowo Subianto dilantik sebagai Presiden RI, saya saran program pertamanya untuk menyelamatkan NKRI seluruh utang negara di audit," ucap Habib Rizieq Shihab

"Nanti kelihatan, mana utang yang betul-betul legal mana yang ilegal," lanjutnya. 

Dia menyebutkan kalau utang yang legal itu adalah utang yang disepakati pemerintah dengan DPR. 

"Kalau utang legal itu bayar sesuai perjanjian, tapi kalau utang ilegal yang tidak disepakati DPR, tidak meleati prosedut dan persyaratan, atau ada satu proyek yang para ahli sudah mengatakan, 'ini tidak boleh dibangun, ini proyek rugi' namun pemerintah tetap tubruk, dia tetap jalankan, ini semua utang ilegal," tegasnya. 

Imam Besar FPI ini, menyebut bahwa utang ilegal ini tidak perlu dibayar, dan pelaku harus dijebloskan ke penjara.  

"Utang yang ilegal itu gak usah dibayar, lalu pelakunya itu ditangkap, jeblosin semua ke penjara. Mau siapapun, mau Jokowi, Luhut, kroni-kroninya, kalau terbukti melakukan, jeblos ke penjara, sita semua setnya," pungkasnya. 

(***)