Menu

Rocky Gerung: Danantara Bisa Mengulang Tragedi Kapal Titanic

Zuratul 5 Mar 2025, 15:34
Rocky Gerung: Danantara Bisa Mengulang Tragedi Kapal Titanic
Rocky Gerung: Danantara Bisa Mengulang Tragedi Kapal Titanic

Banyak yang meragukan bahwa mereka memiliki kapabilitas untuk mengelola Danantara dengan baik, apalagi setelah berbagai kasus korupsi dan mismanajemen yang terjadi di tubuh BUMN

Struktur dan komposisi kepemimpinan Danantara pun masih dipertanyakan, dengan banyak pihak mempertanyakan lembaga mana yang akan memiliki kontrol utama dalam pengelolaannya. 

Secara historis, gagasan Danantara disebut-sebut berakar dari pemikiran ekonom Sumitro Djojohadikusumo di era 1980-an, yang merupakan ayah dari Presiden Prabowo Subianto. 

Saat itu, ide besar yang diusung adalah mengumpulkan modal nasional untuk membiayai koperasi dan memperkuat perekonomian rakyat. Namun, Rocky Gerung mempertanyakan apakah konsep awal ini masih relevan dalam konteks ekonomi modern yang lebih kompleks. 

“Gagasan Sumitro dulu memang menarik, tapi saat ini pertanyaannya adalah: apakah Danantara benar-benar akan menguntungkan koperasi atau justru akan menjadi alat akumulasi modal bagi kelompok tertentu?” tambah Rocky. 

Sejauh ini, pemerintah belum memberikan penjelasan yang meyakinkan mengenai bagaimana investasi Danantara akan diarahkan.

Halaman: 123Lihat Semua