Menu

Bawaslu Peringati Sandiaga Uno, Hidayat Nur Wahid: Bawaslu Rasa Timses

M. Iqbal 26 Jan 2019, 08:14
Wakil Ketua MPR, Hidayat Nur Wahid
Wakil Ketua MPR, Hidayat Nur Wahid

RIAU24.COM - Pada Jumat, 25 Januari 2019 kemarin, calon wakil presiden Sandiaga Uno berkunjung ke Jambi. Sandiaga melakukan sejumlah kunjungan dan konsolidasi pemenangan pemilu presiden.

Kehadiran Sandi ke Jambi itu malah diperingati oleh Bawaslu Provinsi Jambi. Dia minta kegiatan kampanye kehadiran Sandiaga, tidak menghadirkan banyak orang dan berlangsung di ruang tertutup.
zxc1

Hal itu mendapat respon dari Wakil Ketua MPR, Hidayat Nur Wahid. Dia menyebut bahwa Bawaslu rasa tim sukses (timses).

"Ini Bawaslu rasa Timses. “Minta Kegiatan cawapres Sandi, tidak Diikuti Banyak Orang&Diadakan Diruang Tertutup”. Sementara capres&cawapres yg lain, tak ditegur,bebas laksanakan kegiatan di ruang terbuka, diikuti “banyak” orang(kadang malah dg kerahkan ASN)," cuit politisi PKS itu, Jumat, 25 Januari 2019.

Para warganet ikut memberikan komentar tentang kicauan Hidayat Nur Wahid itu. Ini respon warganet.

@KiGrinsing: mereka tahu bahwa kapal da mulai miring
tak ada sekoci penyelamat.

@eqy_franky: Klw capres cawapres 01 yg kampanye jgnkan di luar ruangan pak, di luar angkasa pun mrk kampanye bawaslu ga bakalan negur.
zxc2

@hamid_alhamid84: Semoga ALLAH melindungi kita smua dan memenangkan Pilihan Para Ulama yg istiqomah memperjuangkan kebenaran dan kesejahteraan masyarakat umumnya dan ummat Islam khususnya.

@Doel_bin_Doel: @bawaslu_RI miring sebelah, sdh parno liat antusias rakyat menyambut pemimpin masa depan... Khawatir paslon sebelah resah dan gelisah liat rakyatnya.