Kejutan Lagi, Ada Menteri Kabinet Jokowi Disebut Ikut Dalam Kasus Amplop Dugaan 'Serangan Fajar' Bowo
Sedangkan saat ditanya apakah menteri tersebut berasal dari partai koalisi atau unsur profesional, Saut belum bersedia menjawab. Ia hanya meminta publik bersabar dan menyerahkan kepada tim penyidik untuk mendalami hal tersebut. "Kami kasih kesempatan kepada penyidik untuk dalami," ujarnya.
Terkait kliennya, Saut memastikan Bowo akan kooperatif dengan penyidik untuk mengungkap secara terang mengenai kasus ini.
Sebagai bentuk keseriusan, Bowo akan mengajukan surat permohonan menjadi Justice Collaborator (JC). Saut berjanji Bowo bakal membantu KPK membongkar kasus ini. "(JC) akan ajukan segera," imbuhnya, dilansir viva.
Terpisah, juru bicara KPK Febri Diansyah mengatakan, pihaknya akan menindaklanjuti setiap informasi bila disampaikan kepada penyidik dalam pemeriksaan.