Kerinci Kanan Targetkan Peningkatan Perolehan Dana Zakat
Program tersebut kata dia dalam rangka mempersiapkan SDM yang ahli dibidang ekonomi syariah, menindaklanjuti telah diubahnya Bank Riau Kepri dari Bank Konvensional menjadi Bank Syariah pada tahun ini. Selain itu kedepan Pemkab Siak juga akan membentuk Koperasi dan Bumkam Syariah di kampung-kampung yang ada di Kabupaten Siak.
Di kesempatan yang sama Camat kerinci kanan Hasanulutfi melaporkan sejmlah program pembangunan berjalan di Kecamatan Kerinci Kanan kepada Pemimpin Siak itu beserta rombongan, diantaranya Pencanangan Gerakan Masyarakat Gerakan (Gemar) Berzakat yang akan digelar beberapa hari kedepan.
"Momentum Ramadhan ini adalah saat yang tepat untuk melakukan silaturahmi untuk berdialog, berkomunikasi, dengan masyarakat yang mungkin selama ini belum dapat menyampaikan aspirasi dan harapannya pada pemerintah" kata dia.
Lutfi juga mengimbau masyarakat agar pada Tanggal 26 Mei 2019 mendatang turut mensukseskan Gemar Berzakat yang akan dipusatkan di Kampung Bukit Harapan Kecamatan Kerinci Kanan, agar masyarakat yang memiliki harta yang sudah cukup nisabnya untuk segera membayarkan zakat.
Pelaksanaan Gemar Berzakat di Kecamatan Kerinci Kanan tahun lalu berhasil mengumpulkan dana yang cukup fantastis dan melebihi target yang ditetapkan Baznas Kabupaten Siak, dengan jumlah dana zakat sebesar 209.449.000 juta rupiah.
"Harapan kita, perolehan dana zakat tahun ini di Kecamatan Kerinci Kanan meningkat" kata Lutfi.***