Di Twitter Rocky Gerung Ucapkan Selamat Hari Raya, Warganet: Keikhlasan Datang dari Akal Sehat
RIAU24.COM - Hari ini, Rabu, 5 Juni 2019, umat Islam di Indonesia merayakan Hari Raya Idul Fitri 1440 H atau 2019 M, setelah satu bulan penuh berpuasa.
Pengamat Politik, Rocky Gerung di akun Twitternya, turut menyampaikan ucapan selamat Idul Fitri kepada umat Muslim yang merayakannya.
"Berbuat baik tak memerlukan alasan.
Selamat Idul Fitri.
Persahabatan adalah keikhlasan.
zxc1
Warganet memberikan komentar dari ucapan yang disampaikan Rocky Gerung tersebut. Ini kata para netter.
"Mohon maaf pak gerung bila ada kata2 yg salah dan menyinggung hati bapak," kata @Huda_Refo.
"Mudah-mudahan bisa ikut menikmati nikmatnya ibadah Ramadhan dan Idul Fitri bersama prof.
zxc2
"Keikhlasan itu datang dari akal sehat," komentar @ibram_este.
"Mohon maaf lahir dan batin, semoga di waktu yang sudah diizinkan Allah nanti pak Rocky bisa merasakan indahnya puasa dan lebaran seperti kita dengan hadiah hidayah dariNYA, Amin Allahumma Amin," tutur @syaflina1.
"Maaf lahir batin juga Pak
Semoga Orde Kambing Hitam segera selesai," kata @basukids1.