Menu

Jelang Perayaan Natal dan Tahun Baru, Ketua MUI Bengkalis Ajak Masyarakat Jalin Kerukunan Antar Umat

Dahari 16 Dec 2019, 11:54
MUI Bengkalis ajak menjaga kerukunan agama (foto/ilustrasi)
MUI Bengkalis ajak menjaga kerukunan agama (foto/ilustrasi)
Diutarakan Amrizal,  sempena datangnya Tahun Baru 2020, sebaiknya  tidak perlu dirayakan secara berlebihan-lebihan. Dan kehadiran tahun baru sepatutnya dijadikan sebagai momentum untuk melakukan muhasabah (introspeksi diri) dalam rangka perubahan ke arah yang lebih baik dan positif pada masa yang akan datang.

"Karena pergantian tahun menyiratkan makna dua hal, satu sisi membuat usia kita bertambah dan pada sisi lain berkurangnya jatah hidup kita di atas dunia ini. Artinya kita semakin dekat pada kematian," ucap Amrizal.

Masih kata Amrizal, sebaik-baiknya manusia adalah yang panjang umurnya dan baik pula amal perbuatannya dan seburuk-buruk manusia adalah yang panjang usianya tapi buruk amal perbuatannya.

Halaman: 234Lihat Semua