Menu

Melihat Kondisi Sudah Seperti Ini, Gedung DPR RI Seharusnya Ditutup, Ini Sebabnya

Siswandi 7 Oct 2020, 12:36
Ruang rapat DPR RI di kompleks Senayan,  Jakarta.  Foto: int
Ruang rapat DPR RI di kompleks Senayan, Jakarta. Foto: int

Dilansir detik, Arifin mengakui pihaknya tidak mengetahui pasti apakah Sekretariat DPR RI sudah melaporkan 18 anggota Dewan yang positif COVID-19 ke Pemprov DKI atau belum. 

Menurutnya, data tersebut berada di Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta.

Sebelumnya diberitakan, sejumlah anggota DPR RI terpapar virus Corona (COVID-19). Pada 6 Oktober 2020, tercatat ada 18 anggota Dewan yang dinyatakan positif terinfeksi virus tersebut.

Hal itu juga dibenarkan Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin. 

"Ya anggota ada 18 (yang terpapar Covid-19)," ujarnya di gedung DPR,  Selasa (6/10/2020) kemarin.  

Meski demikian,  Azis mengaku tidak tahu pasti siapa anggota Dewan yang positif serta dari fraksi mana saja.  

Halaman: 123Lihat Semua