Menu

PDAM Bengkalis Terima Bantuan Fisik Dari Pusat Sebesar Rp39 Milyar

Dahari 10 Oct 2020, 01:31
PDAM Bengkalis
PDAM Bengkalis

RIAU24.COM - BENGKALIS -  Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Terubuk akan menerima bantuan fisik dari pemerintah pusat melalui program National Urban Water Suply Project (NUWSP) Kementerian PUPR.

Bantuan itu diberikan dalam bentuk pembangunan berupa jaringan distribusi umum (JDU) untuk pendistribusian air bersih. 

Direktur PDAM Bengkalis Jufrizal  menyampaikan bahwa bantuan fisik yang diberikan pemerintah pusat tersebut sebesar Rp39 miliar rupiah yang akan dibangun di dua diantaranya Kecamatan Bukit Batu dan Bengkalis. 

"Anggaran pembangunan JDU untuk di Sungai Pakning Rp12 miliar rupiah, sedangkan anggaran pembangunan JDU di Bengkalis Rp27 miliar rupiah, yang akan dibangunkan pada tahun ini oleh Balai Air Minum Provinsi Riau,"beber Jufrizal, Jumat 9 Oktober 2020 kemarin. 

Diutarakan Jufrizal, pengerjaan fisik JDU tersebut akan dimulai dalam waktu dekat, yang masih menunggu izin lingkungan,"Kalau sudah selesai izin lingkungan ini akan dilaporkan kepada Balai Air Minum Provinsi Riau dan langsung dilelangkan kegiatannya," ujarnya.

Menurutnya, bantuan ini tidak semua didapat oleh PDAM di Indonesia. Setidaknya dari tiga ratusan PDAM seluruh Indonesia hanya sepuluh persen yang menerima bantuan tersebut. 

Halaman: 12Lihat Semua