Menu

Pelamar CPNS Capai 3.482, Formasi Pengawas Lalin Darat Kurang Peminat

Replizar 29 Jul 2021, 15:04
Pelamar CPNS Capai 3.482, Formasi Pengawas Lalin Darat Kurang Peminat (foto/int)
Pelamar CPNS Capai 3.482, Formasi Pengawas Lalin Darat Kurang Peminat (foto/int)

RIAU24.COM - KUANSING- Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau. Bahwa sampai ditutup masa pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), pada Senin (26/7/2021) jumlah pelamar sekitar 3.482 orang.

Sebanyak 3.482 orang pelamar CPNS di Kuansing ini, akan memperebutkan sebanyak 167 formasi. Namun formasi yang paling banyak pelamarnya adalah Tenaga Kesehatan yakni Bidan yang mencapai 500 orang, sedangkan formasi yang tersedia hanya 10 orang.

"Kita memang sudah lama tidak membuka formasi bidan, sehingga pelamarnya membludak. Sesuai Anjab, Kuansing masih kekurangan Bidan. Sekarang masa pandemi, Perawat juga sangat dibutuhkan," Ungkap Plt. Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Kuantan Singingi, Drs. Hendri Siswanto ketika dihubungi Riau24.com melalui WhatsApp.

zxc1
Namun dari 3.482 jumlah pelamar tersebut, ternyata masih ada untuk Formasi Pengawas Lalu  Lintas Darat (Perhubungan) yang masih kurang diminati oleh pelamar CPNS Kuansing. " Jadi untuk Formasi Pengawas Lalu Lintas Darat (Perhubungan), memang masih kurang diminati oleh pelamar CPNS," Ujarnya.


Dikatakannya, untuk saat ini pihaknya sudah melakukan verifikasi terhadap berkas lamaran pelamar. " Saat ini kita sedang melakukan Verifikasi Administrasi, selama seminggu dan rencana akan kita umumkan pada tanggal 2 atau 3 Agustus mendatang," Ujarnya lagi.


Setelah pengumuman lolos administrasi, Katanya, nantinya akan ada masa sanggah selama tiga hari.

zxc2
Ditambahkannya, Pelamar CPNS Kuansing tahun 2021 tidak hanya diminati warga lokal, tapi banyak juga pelamar yang datang dari Sumatera Barat dan Jambi. Tahun lalu, ada juga pelamar yang berasal dari DKI Jakarta dan Lampung," tuturnya.