Menu

Hanya dalam Waktu 5 Bulan, Elektabilitas PSI Naik Signifikan

Azhar 29 Dec 2022, 19:18
Elite PSI. Sumber: Viva
Elite PSI. Sumber: Viva

RIAU24.COM - Survei Indonesia Elections and Strategic (indEX) Research membeberkan peningkatan elektabilitas PSI dari 6,1 persen menjadi 6,2 persen.

Hal ini disampaikan langsung oleh Direktur Eksekutif indEX Research Vivin Sri Wahyuni, Kamis, 29 Desember 2022.

"Di tengah stagnannya partai-partai politik, Demokrat dan PSI justru mengalami kenaikan tingkat elektabilitas," ujarnya.

Menurut mereka, PSI mengalami kenaikan elektabilitas yang kini mencapai 6,2 persen.

Si pemuncak, PDI Perjuangan masih tetap unggul dengan elektabilitas mencapai 18,5 persen, disusul oleh Gerindra sebesar 12,0 persen. Peringkat ketiga diraih Demokrat dengan elektabilitas 7,4 persen.

Hanya PKS yang mengalami penurunan elektabilitas, sekarang tersisa 5,6 persen.

Halaman: 12Lihat Semua