Menu

PDIP dan Ganjar Dinilai Utang Budi ke Jokowi dan Harus Berterimakasih Karena Hal Ini

Amastya 23 Jan 2023, 11:33
PDIP dan Ganjar dinilai harus berterimakasih ke Jokowi /
PDIP dan Ganjar dinilai harus berterimakasih ke Jokowi /

"Identitas Presiden Jokowi sebagai politikus tentang tidak bisa dilepaskan dengan PDIP. Nah, PDIP bisa dibilang 'berutang budi' terhadap Jokowi karena publik cenderung memilih karena menimbang kinerja pemerintah bukan faktor lain," ujarnya saat dihubungi di Jakarta, Minggu (22/1/2023) dikutip sindonews.com.

Usni juga memaklumi jika tren serupa dinikmati Ganjar. Alasannya, keduanya memiliki kedekatan bahkan Ganjar sempat dikaitkan dengan ciri-ciri calon presiden (capres) yang direkomendasikan Jokowi selain sama-sama kader PDIP.

"Meski tidak pernah secara terbuka menyampaikan mendukung Ganjar, masyarakat dapat membaca dengan jelas arah dukungan Jokowi pada 2024 mendatang. Kuatnya asosiasi Ganjar dengan Jokowi ini memengaruhi persepsi publik. Oleh karena itu, baiknya kinerja pemerintah bakal memberikan efek positif terhadap Ganjar," pungkasnya.

(***)

Halaman: 23Lihat Semua