Menu

Indonesia Gunakan Cara Ini Biar Bisa Dongkrak Ekonomi

Azhar 6 Feb 2023, 22:07
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto. Sumber: Golkarpedia
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto. Sumber: Golkarpedia

RIAU24.COM - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto mengaku mengandalkan pemilu agar bisa mendongkrak pertumbuhan ekonomi.

Alasannya karena proses demokrasi yang dianut Indonesia dalam setiap pergantian kepemimpinan menarik masuk investasi ke dalam negeri dikutip dari liputan6.com, Senin, 6 Februari 2023.

"Tahun politik ini jadi vitamin baru buat pemulihan ekonomi 2023 dan kita lepas dari ketergantungan tekanan-tekanan," sebutnya.

Menurutnya, tidak pernah ada bagian demokrasi yang membuat stabilitas negara terganggu.

Alhasil, tahun politik menjadi booster tersendiri bagi pertumbuhan ekonomi nasional yang dibayangi ketidakpastian global.

Tahun politik juga menjadi momentum bagi pertumbuhan ekonomi Indonesia. Pembuktiannya ketika belanja politik diprediksi akan menjadi penopang konsumsi masyarakat.

Halaman: 12Lihat Semua