Menu

Bukti Meta Serius dengan Pemilu Indonesia

Azhar 26 Nov 2023, 19:14
 Pendiri dan CEO Facebook Mark Zuckerberg. Sumber: Grid.ID
Pendiri dan CEO Facebook Mark Zuckerberg. Sumber: Grid.ID

RIAU24.COM - Manajer Kebijakan Publik Meta Indonesia, Karissa Sjawaldy menyebut pihaknya akan membentuk tim operasi pemilu khusus untuk memantau dan mengatasi berbagai risiko yang kemungkinan muncul di platform menjelang Pemilu 2024 Indonesia.

Menurutnya, tim operasi terdiri dari ahli internal di Tim Meta dari berbagai negara dikutip dari liputan6.com, Minggu 26 November 2023.

"Melindungi pemilu Indonesia adalah prioritas Meta," sebutnya.

"Kami terus berinvestasi dalam upaya menghubungkan masyarakat dengan informasi seputar pemilu dari sumber-sumber resmi terpercaya, sekaligus memerangi misinformasi, ujaran kebencian, dan campur tangan pemilih. Kami memiliki tim khusus yang fokus terhadap berbagai upaya untuk menjaga integritas platform kami menjelang pemilu," ujarnya.

Tak hanya itu, Meta juga bekerja sama dengan mitra masyarakat sipil serta Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) dalam meningkatkan berbagai upaya menjelang pemilu bulan Februari mendatang.

"Kolaborasi kami dengan Meta mencerminkan komitmen bersama untuk melakukan edukasi kepada masyarakat agar lebih bijak dalam mencari dan berbagi informasi terkait pemilu," sebutnya.

"Kami harap sinergi ini akan membantu menciptakan lingkungan digital yang aman, transparan, dan dapat dipercaya menjelang pemilu mendatang," ujarnya.