Menu

Impian Prabowo, Berikan Indonesia Sistem Pertahanan Paling Kuat

Azhar 7 Jan 2024, 22:11
Capres Prabowo Subianto. Sumber: rmol.id
Capres Prabowo Subianto. Sumber: rmol.id

RIAU24.COM - Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto menginginkan Indonesia memiliki sistem pertahanan yang kuat.

Pernyataan ini disampaikan Prabowo di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu 7 Januari 2023.

Keinginan ini karena setelah merdeka Indonesia masih saja dihadapkan dengan intervensi dan adu domba dari pihak luar.

Dia juga menyinggung serangan capres nomor urut 1, Anies Baswedan yang menyebut food estate sebagai bagiah dari ketahanan pangan yang gagal.

"Mungkin ada yang asal bicara tanpa data ya kan mungkin didorong oleh ambisi yang menggebu-gebu sehingga tidak objektif," sebutnya.

Padahal, apa yang dia lakukan selama ini semata-mata untuk kepentingan masyarakat.

"Saya sebagai Menteri Pertahanan berpegang kepada doktrin kepada strategi nasional dan semuanya adalah atas dasar kepentingan bangsa dan rakyat Indonesia," ujarnya.