Menu

Diklat Pemberdayaan Masyarakat BST-KLM dan SKK 60 Mil, Bupati Berharap Kompetensi SDM Semakin Meningkat

Dahari 6 Aug 2024, 10:41
Diklat Pemberdayaan Masyarakat BST-KLM dan SKK 60 Mil, Bupati Berharap Kompetensi SDM Semakin Meningkat
Diklat Pemberdayaan Masyarakat BST-KLM dan SKK 60 Mil, Bupati Berharap Kompetensi SDM Semakin Meningkat

Bupati menilai apa yang KSOP lakukan sangat sejalan dengan salah satu misi utama Pemkab Bengkalis, yakni "Mewujudkan Pengelolaan Potensi Sumber Daya Manusia yang Efektif Dalam Memajukan Perekonomian" 

"Dengan penguatan pendidikan dan pelatihan serta penguatan lembaga pendidikan demi meningkatkan kompetensi tenaga kerja daerah,"katanya lagi.

Untuk itu, kepada perserta Diklat, Bupati menekankan untuk mengikuti diklat dengan serius dan tetap menjaga kesehatan serta keselamatan. 

"Pahami setiap materi yang disampaikan oleh instruktur atau narasumber, agar saudara-saudari memiliki kompetensi yang dapat diandalkan,"pungkasnya.

Hadir dalam kegiatan ini, Kepala Seksi Status Hukum dan Sertifikasi Kapal KSOP Kelas II Tanjung Buton Capt. Embing Sukarriya, Kadisnakertrans Bengkalis, Salman Alfarisi, Camat Bukit Batu, Acil Esyno, Danposal Bengkalis Letda Laut (P) Arisman dan sejumlah Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator, dan Pejabat Pengawas serta Fungsional di lingkungan Pemkab Bengkalis

 

Halaman: 12Lihat Semua