Cara Ridwan Kamil Ajak Generasi Muda Ramaikan Pasar Tanah Abang
RIAU24.COM - Calon Gubernur (Cagub) nomor urut 1, Ridwan Kamil (RK) mengaku akan mendirikan hunian di atas Pasar Tanah Abang.
Upaya ini disampaikannya dalam debat Pilgub, di Beach City International Stadium, Jakarta Pusat, Minggu 27 Oktober 2024.
Hal ini untuk meningkatkan ekonomi pedagang dan warga di sekitar pasar.
Hal ini berkaca ketika dirinya blusukan ke pasar ternak Jalan Sabeni Raya, Tanah Abang, Jakarta Pusat yang masih satu lantai.
Baca juga: Cara Pramono Kurangi Macet Jakarta
"Kita konsepkan nanti di sana ada pasar berbentuk baru, temanya ternak misalkan, tapi di atasnya ada hunian untuk Gen Z, anak-anak Tanah Abang bisa tetap tinggal di pusat kota meramaikan ekonomi Tanah Abang," ujarnya.
Dia juga berencana membuat festival berskala internasional di Pasar Tanah Abang.