Tertinggi Sepanjang Sejarah, Produksi Gula Indonesia Ditargetkan 2,7 Juta Ton di 2025

RIAU24.COM - Holding Perkebunan Nusantara PTPN III (Persero) melalui anak perusahaannya, PT Sinergi Gula Nusantara (SGN), berhasil merebut kembali posisi sebagai produsen gula terbesar di Indonesia.
Sebagai gebrakan baru, Direktur Utama Holding PTPN III Mohammad Abdul Gani menargetkan produksi gula akan mencapai 2,7 juta ton di 2025. Angka itu diklaim menjadi yang tertinggi selama 95 tahun atau sejak 1930.
Abdul Gani mengatakan Presiden Prabowo Subianto telah memerintahkan agar Indonesia dapat mencapai swasembada gula 2027. Dia meyakini target itu akan tercapai karena produksi dalam negeri terus digenjot.
"Tahun lalu produksi gula 2,4 juta ton, konsumsi 2,8 juta ton. Tahun ini diperkirakan produksi gula 2,7 juta ton, artinya produksi tahun ini hanya kekurangan 100 ribu ton konsumsinya. Tahun ini saya bisa pastikan Indonesia mencatat produksi gula terbesar sepanjang sejarah 95 tahun," kata dia, Selasa (11/2).
Abdul Gani mengatakan selama 95 tahun, produksi terbesar hanya mencapai 2,58 juta ton. Untuk itu tahun ini ditargetkan akan melebihi angka tersebut dan mendekati tingkat konsumsi dalam negeri.
"Sejak tahun 1931 sampai sekarang produksi tertinggi 2,58 juta ton. Insyaallah tahun ini kita lewati, dan saya sudah menyampaikan kepada Mentan dan Kepala Badan Pangan Nasional, bahwa kita tahun ini merayakan capaian produksi gula di Indonesia," jelasnya.
Untuk memantau produksi gula, PTPN menggunakan digitalisasi sehingga dapat melihat bagaimana mitranya dengan 129 ribu hektare memproduksi gula.
"100% saya kontrol, apa lagi menggunakan digitalisasi kita memastikan mitra kita 12 ribu ha, kita tahun dia menanam kapan, ditanam luas berapa, jenisnya apa," pungkasnya.