Menu

Berdakwah Hingga Pesisir Selatan Malaka, ini Harapan Dompet Dhuafa Riau

M. Iqbal 1 Apr 2019, 15:51
Dompet Dhuafa Riau saat melakukan safari dakwah Cordofa Riau di Kabupaten Indragiri Hilir
Dompet Dhuafa Riau saat melakukan safari dakwah Cordofa Riau di Kabupaten Indragiri Hilir

RIAU24.COM Dompet Dhuafa Riau, melakukan safari dakwah ll yang berlangsung di Kabupaten Indragiri Hilir. Kegiatan ini dilakukan dalam rangka Memperingati Isra' dan Mi'raj 1440 H.

Kegiatan yang berlangsung pada tanggal 29-31 Maret 2019 itu, safari dakwah di beberapa masjid dan musholla di Tembilahan itu, para jemaah tampak sangat antusias dengan penjabaran dan tema-tema menarik yang telah ditentukan.

Selain safari dakwah, tim Dakwah Cordofa Riau juga mengajak jemaah untuk membantu saudara-saudara di beberapa daerah yang tertimpa musibah, dengan menajalankan kotak "Peduli Bencana di Indonesia".
zxc1

Kemudian Sabtu, 30 Maret 2019, siang tim Dompet Dhuafa Riau bersama para ustaz, berangkat menuju Kecematan Concong menggunakan boat kayu untuk melaksanakan Tabligh Akbar di Masjid Al-Huda (Concong Luar) dengan tema: "Misi Manusia di Dunia" bersama Ustads Kopri Nurzen, Lc. MA.

Perjalanan menuju Concong tersebut ditempuh lebih kurang 1,5 jam perjalanan menggunakan jalur air. Sesampainya disana, Dompet Dhuafa disambut oleh perangkat pemerintah, tokoh masyarakat, tetua dan masyarakat setempat. 

"Ini adalah Tablig Akbar pertama dilaksanakan di masjid ini. Dan kami sangat bangga bisa melakukannya, walaupun berbagai rintangan. Dan kami insyaaallah siap jika Dompet Dhuafa Riau berkenan lagi mengisi acara di masjid kita ini. Jika bisa UAS didatangkan ke sini", ujar Zainal (50 tahun) yang merupakan salah satu tokoh masyarakat di sana.

Keesokan harinya pada saat subuh, Dompet Dhuafa melaksanakan kajian di Masjid Al-Ikhsan Desa Panglima Raja yang pada umumnya dihuni oleh suku laut (suku duano). Setelah pengajian subuh, pihak Dompet Dhuafa bersama masyarakat di sana berkeliling melihat kediaman suku laut (suku duano).
zxc2

"Kami Dai Cordofa Riau beserta rombongan sangat senang bisa bersilaturahmi dan bisa menyapa saudara-saudara kita yang ada di Concong, pinggiran atau daerah pesisir laut yang menghadap Selat Malaka. Semoga silaturahmi ini terus terjalin dengan baik ke depannya. Insyaaallah dalam waktu dekat ini Dompet Dhuafa akan mengirim dan menempatkan dai di suku laut (suku duano)", jelas Kepala Dompet Dhuafa Riau Bapak Ali Bastoni dalam keterangan rilisnya kepada Riau24.com, Senin, 1 April 2019.

Untuk melakukan Safari Dakwah tersebut, Dompet Dhuafa juga mengajak tiga ustaz, yakni Ustaz Hasbullah Lc MA, Ustaz Kopri Nurzen Lc MA dan Ustadz Ade Candoko Lc MSy.

Ketiga Ustaz membawa kajian yang berbeda-beda, yakni:
1. Amalan- amalan di Bulan Rajab dan Sya'ban di Masjid Jami' Al-ghulam (Ust. Hasbullah, Lc. MA.) Ba'da Subuh Jum'at.

2. Halal Haram Dalam Islam, Khotbah di Masjid YAMP Al-Ikhlas (Ust. Ade Candoko, Lc. M.Sy.)

3. Menghadirkan Ramadhan di Bulan Rajab di Masjid Darul Hikmah (Ust. Kopri Nuzen, Lc. MA.) Ba'da Ashar.

4. Temukan Kebahagaiaanmu Lewat Shalat (isra' mi'raj) Mushalla Al-Istiqomah (ust. Hasbullah, Lc. MA.) Ba'da Isya.

5. Cara Mendapat Pemimpin Terbaik dalam Islam di Masjid Jami' Raudhatul Muslimin (Ust. Kopri Nurzen, Lc. MA.) Ba'da Subuh Sabtu. (rls)