Menu

Di Kabupaten Bengkalis dari 136 Desa, Baru 55 Desa Mengajukan Pencairan ADD

Dahari 2 Apr 2019, 19:51
Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Bengkalis Yuhelmi /int
Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Bengkalis Yuhelmi /int

RIAU24.COM -  BENGKALIS - Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Bengkalis, mengatakan sudah 55 desa di Kabupaten Bengkalis sudah mengajukan pencairan anggaran Dana Desa (ADD) untuk tahap satu 2019.

"Sebanyak 136 desa di Kabupaten Bengkalis, hingga saat ini baru 55 desa saja yang sudah melengkapi syarat dan mengajukan pencairan ADD tahap I tahun 2019," kata Yuhelmi, Selasa 2 April 2019.

Masih kata Yuhelmi,  cepat atau lambatnya pencairan ADD tergantung usaha masing-masing dari desa tersebut dalam menyelesaikan administrasinya.

"Semakin cepat desa menyelesaikan persyaratan dan menuntaskan administrasi, maka kami pastikan pencairan ADD juga akan cepat,"ungkapnya lagi.

Diutarakan nya lagi, bagi 81 desa se kabupaten Bengkalis yang belum mengajukan atau belum menyelesaikan persyaratan pencairan, ia juga mengimbau agar dipercepat demi percepatan dan kelangsungan program pemberdayaan masyarakat desa.

"Bagi desa yang belum mengajukan pencairan, kami menghimbau agar secepatnya melengkapi berbagai persyaratan yang telah ditentukan. Jangan menunda-nunda lagi karena banyak kepentingan masyarakat yang terkendala jika Pemerintah Desanya lambat,"imbuhnya.(***)


R24/phi/hari