Menu

Ditinggal Panglima TNI dan Kapolri, Pelalawan Terbakar Muncul Puluhan Hotspot

Riki Ariyanto 15 Aug 2019, 09:33
Hotspot Riau terbanyak di Sumatera (foto/ilustrasi)
Hotspot Riau terbanyak di Sumatera (foto/ilustrasi)

RIAU24.COM -  Kamis 15 Agustus 2019, Rombongan Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal (Pol) Tito Karnavian sempat meninjau ke lokasi bekas Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Pelalawan, Riau. Nyatanya sepeninggal rombongan, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat hotspot di Riau kembali membara.

zxc1

Hal itu disampaikan Kepala BMKG Stasiun Pekanbaru, Sukisno. "Titik panas (hotspot) dengan tingkat kepercayaan di atas 50 persen di Riau ada 69 titik. Tersebar paling banyak di Pelalawan 31 titik, Indragiri Hilir (Inhil) 13 titik, dan Siak 10 titik," sebut Sukisno.

Kemudian Kepulauan Meranti ada 7 titik, Bengkalis 2 titik, Kampar 2 titik, Kuansing 2 titik, Rohil 1 titik, dan lndragiri Hulu 1 titik.

zxc2

Sementara hotspot Riau dengan tingkat kepercayaan di atas 70 persen ada 39 titik. Tersebar di Pelalawan 17 titik, Siak 7 titik, Meranti 6 titik, Inhil 6 titik, Kuansing 1 titik, Inhu 1 titik, dan Bengkalis 1 titik.

Sementara suhu udara bisa maksimal 33 derajat celcius. Dengan kelembaban udara 50 – 98 persen dan angin Tenggara – Barat Daya / 10 - 30 km/jam.