Menu

Badri 313, Pasukan Khusus yang Dipamerkan Taliban, Begini Penilian Para Pakar

M. Iqbal 26 Aug 2021, 14:45
Pasukan khusus Taliban Badri 313
Pasukan khusus Taliban Badri 313

RIAU24.COM - Setelah berkuasanya Taliban di Afghanistan, mereka pun memamerkan pasukan khusus yang disebut sebagai unit 'Badri 313'. 

Dilansir Detik.com dari AFP, penampilan unit Badri 313 itu tampak kontras jika dibandingkan dengan penampilan para petempur Taliban biasanya.

Para pakar menilai jika sejumlah foto dan video yang menampilkan personel unit Badri 313 itu diposting secara online untuk tujuan propaganda, untuk menunjukkan jika Taliban kini memiliki perlengkapan lebih baik dan lebih banyak pasukan terlatih dibandingkan terakhir berkuasa dua dekade lalu.

Tentara-tentara dari unit Badri 313 itu ditunjukkan mengenakan seragam militer, sepatu boots, balaclava dan memakai rompi pelindung tubuh yang mirip dengan yang dikenakan pasukan khusus dari negara-negara lainnya.

Penampilan unit ini sangat berbeda dengan penampilan petempur tradisional Taliban yang biasa memakai shalwar kameez, turban dan sandal.

Sementara itu, bukannya menenteng senapan Kalashnikov buatan Rusia, para personel unit Badri 313 tampak membawa senapan-senapan baru buatan AS seperti M4 yang beberapa dilengkapi teropong night-vision dan gunsight canggih.

Halaman: 12Lihat Semua