Menu

Bahlil Beda Pendapat dengan Airlangga Soal Target Menteri di Kabinet Prabowo

Azhar 21 Sep 2024, 07:57
Ketum Golkar Bahlil Lahadalia. Sumber: kompas.com
Ketum Golkar Bahlil Lahadalia. Sumber: kompas.com

RIAU24.COM - Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia bicara soal pernyataan Ketum yang lama Airlangga Hartarto soal target lima kursi menteri.

Dia tak sependapat dan menyerahkan penentuan menteri di kabinet mendatang kepada Presiden terpilih Prabowo Subianto dikutip dari detik.com, Sabtu 21 September 2024.

"Saya tidak pernah membuat target, tapi kalau cerita kan pengurus apa, Ketua Umum terdahulu kan, sudah ngomongkan kan. Jadi kita lihat lah perkembangannya," ujarnya.

Hal ini dia lakukan karena penunjukan menteri merupakan hak prerogratif presiden.

"Yang pertama kami menyampaikan bahwa penyusunan anggota kabinet, kami serahkan sepenuhnya kepada bapak presiden terpilih dalam hal ini Pak Prabowo," sebutnya.

Tambahnya, dalam pembicaraan di Golkar baru sebatas menyikapi tantangan bangsa ke depan.

Halaman: 12Lihat Semua