Menebak Tugas Terbaik untuk Jokowi di Pemerintahan Prabowo
RIAU24.COM - Presiden terpilih Prabowo Subianto menyebut dirinya akan sangat diuntungkan jika Presiden Joko Widodo mau menjadi penasehat dirinya di pemerintahan mendatang.
Harapan itu disampaikannya ketika ditanya dalam wawancara sebuah stasiun televisi mengenai kabar Jokowi menjadi penasihat pemerintahan Prabowo-Gibran setelah purnatugas sebagai Presiden RI dikutip dari kompas.com, Kamis 23 Mei 2024.
"Saya kira ini sangat menguntungkan bagi suatu bangsa. Beliau pengalaman 10 tahun memimpin," ujarnya.
Dia lalu mencontohkan banyak negara yang menggunakan presiden atau pemimpin negara sebelumnya sebagai seorang penasihat pemerintahan.
Seperti misalnya negara Singapura yang menjadikan mantan perdana menterinya masuk kabinet pemerintahan sebagai seorang minister mentor.
"Ini juga terjadi di banyak negara lain. Kita juga punya mekanisme, kita ada Dewan Pertimbangan Presiden dan sebagainya," ujarnya.