Pimpinan dan Anggota DPRD Hadiri Musrenbang Kabupaten Bengkalis TA 2026

RIAU24.COM - Pimpinan dan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bengkalis menghadiri Musyawarah perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Bengkalis Tahun 2026.
Selain musrinbang konsultasi Publik rancangan awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Bengkalis Tahun 2025-2029 dilaksanakan di balai Kerapatan Wisma Srimahkota Kabupaten Bengkalis, Senin 10 Maret 2025.
Dengan tema “Terwujudnya Kabupaten Bengkalis yang Bermarwah, Maju dan Sejahtera serta Unggul di Indonesia”, Musrenbang dibuka langsung oleh Bupati Bengkalis Kasmarni dengan didampingi Wakil Bupati Bengkalis Dr. H Bagus Santoso.
Acara juga turut dihadiri Wakil Ketua II DPRD Bengkalis Hendrik Firnanda Pangaribuan, Wakil Ketua III H. Misno, serta anggota Tantowi Pangaribuan, Firman, Hendra Jeje, Surya Riski, Bobi Kurniawan, Hj. Anita, Sri Mazoli, Hj. Zahraini, Hardiyanto, Ibra Teguh, M Asrul, Asep Setiawan, Dapot Hutagalung, Ferry Situmeang, Suyanto, Rumbin Sitio, Jonner L Tobing dan Rosmawati Sinambela.
Kemudian Sekretaris DPRD Rafiardhi Ikhsan, S.STP., M.Si, Kepala Bappeda Provinsi Riau yang mengikuti secara virtual, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Bengkalis, Pimpinan Instansi Vertikal, Pimpinan Perguruan Tinggi, Sekretaris Daerah, para Asisten dan Kepala OPD, dan para Camat di jajaran Pemerintah Daerah kabupaten Bengkalis.
Bupati Kasmarni mengatakan bahwa forum Musrenbang RKPD dan Konsultasi Publik Rancangan awal RPJMD Kabupaten Bengkalis Tahun 2025-2029, memiliki peran strategis dalam upaya menyatukan asta cita yang menjadi arah pembangunan nasional ke dalam agenda pembangunan daerah.
Substansi rancangan awal RPJMD Kabupaten Bengkalis tahun 2025-2029 memiliki beberapa prioritas yaitu, mewujudkan visi Kabupaten Bengkalis.
"Sebagaimana telah kami rancang dan janjikan pada masa kampanye tahun lalu yakni terwujudnya Kabupaten Bengkalis yang Bermarwah, Maju dan Sejahtera serta Unggul di Indonesia, yang akan di capai melalui 3 misi," ungkapnya.
Pertama, mewujudkan pengelolaan keuangan daerah, potensi SDA dan SDM yang efektif dalam memajukan perekonomian yang berdaya saing, Lalu kedua, mewujudkan reformasi birokrasi serta penguatan nilai-nilai agama dan budaya melayu menuju tata kelola pemerintahan yang baik dan masyarakat yang berkarakter. Ketiga, mewujudkan penyediaan infrastruktur yang berkualitas dan mengembangkan potensi wilayah perbatasan untuk kesejahteraan rakyat.
Selanjutnya Ketua DPRD Bengkalis Septian Nugraha sambutannya, sebagai representasi masyarakat, DPRD Kabupaten Bengkalis memiliki tugas dan tanggung jawab dalam menyerap, mengawal serta memperjuangkan aspirasi masyarakat, melalui kegiatan reses dan pokok-pokok pikiran DPRD.
"Berkenaan dengan hal tersebut, saya memandang bahwa Musrenbang ini merupakan momentum penting untuk menyatukan pola pikir aspirasi dari berbagai unsur pelaku pembangunan dan mengintegrasikan berbagai bidang urusan pemerintahan, baik yang merupakan urusan wajib maupun urusan pilihan serta yang bersifat sektoral maupun lintas sektoral dari pemerintah,"ujar Septian.
“Ada beberapa hal penting yang menjadi perhatian utama antara lain, penuntasan pembangunan jalan poros pada tiap-tiap kecamatan yang dapat menghubungkan antar desa dan antar kecamatan yang merupakan kebutuhan penting dalam pembangunan ekonomi, sosial dan budaya, kemudian permasalahan infrastruktur yang masih diperlukan perbaikan , penanganan abrasi pada wilayah Kecamatan Bengkalis, Bantan, Bukit Batu, Bandar Laksamana, Rupat dan Rupat Utara, pada sektor pendidikan yang memerlukan perhatian dan penanganan terkait sarana dan prasarana, infrastruktur dan Pendidikan Sumber Daya Manusia,” terangnya.
Kata Septian optimalisasi program dan kegiatan pengembangan sektor pertanian terutama pada kluster kawasan yang fokus pada agro industri melalui dukungan program dan kebijakan yang bertujuan untuk memajukan industri pertanian di Kabupaten Bengkalis, terakhir pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat, optimalisasi pelayanan kesehatan, pelayan publik, pemberdayaan UMKM dan tenaga kerja di Kabupaten Bengkalis.
Ia berharap melalui Musrenbang ini, seluruh pemangku kepentingan dapat bersinergi dalam merumuskan program dan kegiatan yang tepat sasaran, efektif dan efisen, dengan demikian pembangunan yang kita laksanakan benar benar menjawab kebutuhan masyarakat dan sejalan dengan visi serta misi Kabupaten Bengkalis.